Beberapa cara mengatasi WC mampet, WC yang mampet harus segera diatasi sebelum air kotornya meluap. Jika Anda tidak memiliki penyedot WC (plunger), WC mampet dapat ditangani secara cepat dengan metode yang digunakan untuk menghilangkan minyak dan makanan. Anda bisa memanfaatkan barang-barang rumah tangga untuk mengatasi WC mampet tanpa menggunakan plunger.
Cara mengatasi wc mampet
Ada 5 cara mengatasi wc mampet atau metode yang dapat digunakan antara lain :
Cara mengatasi wc mampet 1:
-
- Buka tutup tangki air WC Anda, lalu tarik pelampung ke atas jika WC terlihat akan meluap. Ini akan menghentikan aliran air.
-
- Jika Anda tidak yakin apakah WC akan meluap atau tidak namun Anda tahu bahwa WC Anda tersumbat, lepaskan tutup tangki dan dekatkan tangan Anda ke pelampung. Jika WC mulai meluap Anda segera dapat menarik pelampung.
- Matikan kran air untuk menghentikan air masuk ke tangki WC. Kran air biasanya terletak di dekat bagian belakang bawah WC. Putar untuk menutup aliran air ke tangki.
Cara mengatasi wc mampet 2:
-
- Ambil air panas
-
- Isi ember dengan 500-900 ml air panas.
-
- Tuangkan air panas ke dalam WC. Tunggu +- 5 menit. Air panas dapat melonggarkan lemak dan memecah sumbatan.
- Jika Anda merasa sumbatan WC tidak parah, Anda dapat memutar kembali kran air dan menyiram WC setelah langkah ini. Dekatkan tangan Anda ke pelampung, untuk menjaga jika WC masih tersumbat dan akan meluap.
Cara melancarkan wc mampet 3:
-
- Tuangkan sabun cuci piring cair ke dalam WC. Sabun bisa memecah lemak dalam sumbatan.
- Shampo atau sedikit sabun batangan juga dapat digunakan sebagai pengganti sabun cuci piring. Meski tidak seefektif sabun cuci piring, tetapi tetap dapat Anda gunakan.
- Tuang 900 ml air panas ke dalam lubang WC agar sabun bereaksi.
- Tunggu selama 20 menit.
- Buka kran air dan siram WC. Lubang WC sebaiknya tidak penuh agar sabun dapat bekerja lebih efektif.
Cara mengatasi wc toilet mampet 4:
- Tuangkan 0,5 sampai 0,7 liter pemutih ke dalam lubang WC.
- Langkah pada metode ini sama seperti metode sabun cuci piring, digunakan untuk WC yang sangat penuh atau memiliki sumbatan yang parah.
- Tambahkan 1 cangkir sabun bubuk. Misalnya menggunakan sabun pencuci piring biasa.
- Tunggu 10 menit agar bahan-bahan kimia bereaksi.
- Buka kran air dan siram WC.
Cara mengatasi kloset mampet 5:
-
- Potong gantungan kawat dengan pemotong kawat. Luruskan gantungan kawat sebisa mungkin.
-
- Jika memungkinkan, gunakan gantungan kawat berlapis plastik, karena kawat dapat mudah menggores lubang porselen WC.
-
- Kenakan sarung tangan karet.
-
- Tancapkan ujung gantungan yang telah diluruskan ke bagian bawah lubang WC.
-
- Atasi sumbatan dengan cara menggerakkan gantungan ke sekitar lubang. Gerakan ini akan memecahkan sumbatan, sehingga akan lebih mudah disiram.
- Tarik keluar gantungan. Buka kran air, kemudian siram WC.
” Cara mengatasi kloset mampet diperoleh dari berbagai sumber ”